Cara Daftar Internet Banking BRI Tanpa Perlu Datang ke Bank

Internet Banking saat ini menjadi kebutuhan utama bagi siapa saja untuk mendatangkan konsep transaksi pengiriman uang lebih mudah dan cepat. Sampai saat ini sistem perbankan masih diperhitungkan untuk mendukung semua kebutuhan nasabah.

Terutama dari Bank BRI yang mana jumlah nasabahnya terbilang banyak di seluruh Indonesia pastinya membutuhkan konsep teknologi canggih, cepat, dan aman untuk bisa menikmati internet banking ataupun IB. Dalam teknologi IB BRI ini bisa diakses secara langsung dengan mengunjungi situs https//ib.bri.co.id akan tetapi, ada beberapa prosedur pendaftaran untuk bisa mengakses situs dari bank BRI tersebut.

Meskipun dari awal membutuhkan prosedur pendaftaran sebagai nasabah resmi, tentu ada banyak manfaat yang selama ini bisa Anda pilih sebagai satu langkah tepat dalam mendapatkan layanan terbaik dan aman di setiap akses internet banking.

Cara Daftar IB BRI Menggunakan Mesin ATM

Tanpa harus mengunjungi kantor Bank BRI terdekat baik itu cabang ataupun pusat, sekarang Anda bisa mendaftar sebagai nasabah untuk mendapat layanan internet banking dari mesin ATM. Dari cara-cara mudah inilah Anda bisa menggunakan mesin ATM yang notabene masih diperhitungkan untuk mengambil uang dan transfer.

RajaBackLink.com
  • Pada langkah awal proses registrasi IB BRI di mesin ATM sudah bisa diakses dari menunya.
  • Tambahkan enam digit password untuk IB BRI yang harus diingat. Gunakan password selain tanggal lahir sehingga angka tersebut lebih aman.
  • Ulangi kembali pengisian password yang pertama kali sudah Anda buat.
  • Setiap nasabah nantinya akan mendapat user id untuk layanan IB BRI kemudian password yang akan dicetak di dalam struk ATM.
  • Proses berikutnya usahakan catat dan juga simpan dari nama user Id sampai password IB BRI untuk berjaga-jaga saat Anda lupa.
  • Setelah berhasil mendaftar di mesin ATM, langsung akses proses aktivasi IB BRI yang ada di halaman https//ib.bri.co.id.
  • Setelah masuk ke halaman website langsung pilih menu IB BRI login.
  • Dalam proses login masukkan user id kemudian password IB BRI yang mana sudah dibuat di ATM tadi. Masukkan pula dari kode Captcha sesuai dengan angka yang tersedia.
  • Setelah semua persyaratan dan ketentuan Anda baca secara menyeluruh klik dari menu Setuju. Tunggu prosesnya sampai selesai.
  • Nantinya nasabah akan diberi opsi mengganti password IB BRI kemudian memasukkan email. Jangan lupa bahwa dari password baru tersebut bisa digunakan dalam jangka waktu lama sehingga catat untuk menghindari lupa.
  • Persiapkan email dahulu untuk mempermudah semua proses pengisian data dan persyaratan membuat IB BRI.

Proses registrasi dan aktivasi sudah selesai, sehingga IB BRI sudah dapat digunakan untuk semua jenis transaksi. Jika ingin mendapatkan m-Token BRI IB maka setiap nasabah perlu datang ke kantor cabang BRI terdekat.

Langkah Daftar IB BRI di Kantor Cabang Terdekat

Pada dasarnya ada langkah lanjutan untuk bisa mendaftar IB BRI di kantor cabang Bank BRI terdekat seperti langkah berikut ini.

  • Nasabah bisa datang ke kantor cabang Bank BRI terdekat dengan membawa persyaratan KTP, buku tabungan, hingga kartu ATM. Tidak hanya itu pastikan nomor telepon dan email Anda selalu aktif.
  • Proses lanjutan isi formulir pendaftaran IB BRI kemudian lakukan aktivasinya. Untuk hemat waktu pengisian bisa dilakukan saat Anda menunggu antrean CS.
  • Nantinya CS akan memproses permohonan daftar iB BRI Anda, kemudian nasabah akan diberi opsi mendaftar M-Token dari fitur tambahan dan transaksi keuangan IB BRI. Nasabah akan mendapat sms untuk aktivasi m-Token.
  • Ketika sudah selesai dan m-Token sudah aktif, nasabah dapat menggunakan internet banking BRI baik itu cek saldo, transfer, dan sebagainya.