Untuk caranya sendiri Anda bisa dengan memanfaatkan sebuah situs yang menyediakan fitur untuk melakukan edit foto, dan situs ini bisa Anda akses melalui browser di perangkat PC maupun ponsel. Tentu saja dengan adanya cara ini akan membuat Anda tidak perlu lagi merasa repot-repot untuk memasang aplikasi di perangkat yang Anda gunakan.
Tidak sedikit orang yang belum mengetahui bagaimana cara untuk mengedit foto di situs online, oleh karena itu kami akan memberikan beberapa tips dan tutorial untuk cara pengerjaannya. Dan untuk selengkapnya mengenai bagaimana cara mengecilkan fkuran Foto tanpa menggunakan aplikasi yang bisa digunakan pada perangkat PC atau ponsel, Anda bisa simak dan perhatikan ulasan di bawah ini.
2 Cara Untuk Mengecilkan Ukuran Foto Tanpa Aplikasi di Perangkat PC atau Ponsel Secara Online
Sekarang ini memang sedang ramai orang yang membicarakan persoalan mengenai carauntuk mengecilkan ukuran foto, dan ternyata semua itu disebabkan oleh adanya pendaftaran CPNS, dimana para pendaftar CPNS harus mengunggah sebuah foto dengan syarat ukuran maksimal 200KB. Hal ini membuat para calon mencari cara bagaimana untuk dapat mengecilkan ukuran foto agar bisa di unggah untuk syarat pendaftaran CPNS.
Berikut ini adalah cara untuk mengecilkan ukuran foto dengan memanfaatkan beberapa situs online yang menyediakan layanan untuk membuat kita bisa mengedit sebuah foto secara online.
Cara Untuk Mengecilkan Ukuran Foto dengan Melalui Situs Online TinyJPG com
TinyJPG com adalah salah satu situs layanan online yang menyediakan tempat untuk mengedit sebuah foto dengan mudah, situs ini bisa menjadi solusi bagi Anda yang tidak ingin menggunakan aplikasi tertentu yang harus terlebih dahulu Anda instal di perangkat PC maupun ponsel.
Untuk cara penggunaanya, Anda bisa ikuti tutorial di bawah ini :
- Langkah yang pertama, Anda bisa buka ponsel dan pilih browser lalu kunjungi situs resmi dari TinyJPG com.
- Lalu setelah berhasil masuk pada halaman TinyJPG com, maka Anda bisa langsung memulainya dengan cara klik “Drop your .png or .jpg filr here!”
- Lalu kemudian Andda pilih foto yang ingin diedit, atau bisa juga mengambil foto secara langsung.
- Setelah selesai memilih foto dan telah berhasil diupload, maka akan secara otomatis foto yang tadi Anda masukan akan terkompres
- Kemudian selanjutnya Anda hanya perlu mengunduh untuk menyimpan hasil dari editan tadi.
Cara Untuk Mengecilkan Ukuran Foto dengan Melalui Situs Online Fixpicture
Situs online kedua yang bisa Anda gunakan untuk mengecilkan ukuran foto yaitu Fixpicture, cara untuk mengecilkan ukuran fotonya juga terbilang sangat mudah dilakukan.
Berikut langkah-langkah untuk mengecilkan ukuran foto di situs Fixpicture adalah di bawah ini :
- Langkah pertama buka browser dan kunjungi situs resmi dari Fixpicture.
- Lalu pilih “BROWSE” untuk memasukan foto yang ingin Anda kecilkan ukurannya.
- Kemudian selanjutnya pilih “JPEG”
- Lalu setelah itu pilih “CONVERT” dan tunggu sampai proses convert selesai.
- Setelah proses sudah selesai, maka sekarang Anda bisa langsung unduh hasil edit dari foto tersebut.