Beredar Kabar Free Fire Akan ditutup, Ini Faktanya!

Beredar Kabar Free Fire Akan ditutup, Ini Faktanya! – Saat ini persaingan dalam dunia game semakin ketat, dari waktu ke waktu semakin banyak game baru yang bermunculan di Google Play Store. Hal ini membuat pengembang game harus mampu memberikan inovasi terbaru agar dapat memenangkan persaingan tersebut.

Tidak sedikit dari pengembang game yang berusaha membuat game yang seru dengan tampilan menghibur. Namun, di Indonesia tidak boleh sembarangan untuk mengeluarkan sebuah game. Banyak juga game yang terbentur dengan kebijakan mengenai larangan adanya tindak kekerasan atau gameplay yang terlalu vulgar pada sebuah game, sebab dikhawatirkan akan mengakibatkan kepada perilaku pemain game tersebut, apalagi jika pemain temasuk masih di bawah umur. 

Salah satu game yang paling populer dikalangan para gamer adalah Free Fire. Di Indonesia game yang satu ini memiliki basis penggemar yang terbilang banyak. Bukan hanya di dalam negeri saja, bahkan sampai ke mancanegara banyak yang menyukai game Free Fire. Hampir semua kalangan masyarakat memainkan Free Fire.

Benarkah Free Fire Akan ditutup?

Game ini semakin berkembang dan diminati berbagai kalangan dari waktu ke waktu, mulai dari anak anak sampai orang dewasa juga memainkan game ini. Hal ini pun yang membuat Free Fire menjadi salah satu game dengan unduhan terbanyak di Google Play Store. Bahkan saat ini, Free Fire telah tercatat sekitar 500 juta lebih unduhan pada Google Play Store.

Namun, saat ini di berbagai media sosial seperti Instagram, Twitter, Facebook, dan lainnya telah beredar mengenai kabar Free Fire yang akan ditutup. Hal ini pun sontak isu seperti ini membuat para survival yang merupakan sebutan para player Free Fire kecewa berat.

RajaBackLink.com

Beredar kabar bahwa gameplay Free Fire mengandung tindak kekerasan di dalamnya, apalagi game ini juga dimainkan oleh anak dibawah dan hal inilah yang menjadi alasan ditutupnya game ini. Namun isu seperti ini bukanlah hal yang baru pada sebuah game, PUBG sering ditimpa dengan isu-isu semacam ini. Namu, ternyata sampai saat ini game PUBG masih banyak dimainkan oleh para penggemarnya.

Fakta Mengenai Isu Free Fire Tutup

Saat ini Free Fire sedang berada di puncak popularitasnya, lalu apakah benar game ini akan ditutup saat sedang banyak yang meminati game ini? Ternyata berita tentang ditutupnya Free Fire hanyalah sebuah berita burung atau hoax belaka.

Berita mengenai ditutupnya Free Fire ini hanyalah sebuah beita yang tidak dapat dipertanggungjawabkan tentang faktanya. Hal ini pun turut dibuktikan dengan adanya turnamen Esport Free Fire Asia All-Stars (FFAA) pada tahun 2020 tanggal 12 sampai 13 Juni 2020 kemarin.

Isu mengenai penutupan game ini juga dibantah oleh pihak Garena Indonesia, mereka  memberikan klarifikasi pada laman Booyah.co.id. Pada klarifikasi tersebut pihak Garena Indonesia akan memastikan bahwa di Indonesia tidak ada penutupan game Free Fire yang dilakukan oleh pemerintah.

Berdasarkan statment yang diberikan oleh pihak Garena Indonesia, maka berita penutupan game Free Fire adalah hoax. Dengan demikian kita masih bisa memainkan game tersebut dengan bebas dan tidak perlu merasa khawatir dengan berita yang tengah beredar.

Demikianlah pembahasan mengenai berita tutupnya game Free Fire yang beredar pada tahun 2020 lah. Tetaplah menjadi pembaca yang cerdas, jangan hanya membacanya setengah saja dalam mencari informasi, dan jangan mudah percaya dengan berita yang belum tentu mempunyai kebenaran, bisa saja itu hanya hoax.