Jadwal Perempat Final EURO 2020 antara Swiss melawan Spanyol bisa disimak di artikel ini. Sudah komplit 8 tim yang lolos ke babak perempat final / 8 besar EURO 2020 setelah laga terakhir dini hari Ukraina sukses mengalahkan Swedia. Kedelapan tim yang lolos yaitu Denmark, Italia, Republik Ceko, Belgia, Spanyol, Swiss, Inggris, dan Ukraina.
Babak perempat final sendiri akan dimainkan pada 2-4 juli 2021 dengan laga pembuka Swiss melawan Spanyol. Semua pertandingan EURO 2020 bisa disaksikan secara live streaming di Mola TV.
Mola TV menyiarkan 12 pertandingan EURO 2020 secara eksklusif dan laga-laga tersebut tidak ditayangkan di TV Nasional. Keduabelas pertandingan EURO 2020 yang tayang di Mola TV adalah 9 laga Fase Group, 2 laga di 16 besar, dan 1 laga perempat final. Sebagian pertandingan Grup Raksasa seperti Inggris, Prancis, Italia, Belanda, dan Spanyol termasuk dalam Fase Grup yang disiarkan di Mola TV dengan Big Match Portugal vs Jerman di Group F.
Cara Berlangganan Mola TV di IOS dan Android untuk menyaksikan Live Streaming EURO 2020
- Download Aplikasi Mola TV di Playstore ataupun AppStore
- Login menggunakan akun Mola TV
- Setelah login akan tampil menu Profil dan Beli Akses
- Pilih paket langganan sesuai yang Anda inginkan
a. Beli yang Paket Nonton Euro Unlimited Rp 25.000
b. Konten yang dapat dinikmati pada paket ini adalah Mola Movies, Living, Kids Sport (termasuk Euro)
c. Anda dapat mengakses melalui Web Browser baik di Desktop, Komputer, maupun HP Android dan IOS
d. Paket akan berlaku sejak 5 Juni sampai 20 Juli 2021
e. Centang kesepakatan ketentuan dan syarat, kemudian pilih tata cara pembayaran
f. Metode pembayaran yang tersedia untuk membeli paket ini adalah OVO, Go-Pay, ShopeePay, Bank Transfer, Virtual Account, dan Kartu Kredit
g. Setelah pembayaran dilakukan, Anda telah berlangganan Paket Nonton EURO Unlimited di HP
Daftar Pemegang Hak Siar di Indonesia dan Info Live Streaming EURO 2020
1. Siaran TV Analog dan Digital UHF
Stasiun TV RCTI dan MNC TV memegang hak siar untuk siaran TV Analog maupun TV Digital. Sebagian besar pertandingan EURO 2020 dapat disaksikan secara gratis di seluruh wilayah Indonesia dengan membuka Channel RCTI Analog maupun Digital. Sementara itu Stasiun TV hanya menayangkan beberapa laga saja. Biasanya untuk pertandingan ketiga masing-masing grup dijadwalkan bertanding pada jam yang sama, RCTI dan MNC TV pun akan menayangkan secara bersama.
2. Siaran Parabola TV
Siaran langsung melalui Parabola TV tidak gratis alias berbayar dengan menggunakan Voucher Khusus EURO 2020 baik di MNC Vision maupun di K Vision. MNC Vision maupun K Vision termasuk pengguna Receiver K Vision Gardiner, Optus, dan LGSat menyiarkan pertandingan-pertandingan menarik di EURO 2020.
3. Media Internet Streaming
Mola TV, Super Soccer TV, RCTI+, dan Vision + sebagai layanan streaming digital multiplatform secara mobile dan fixed menayangkan perhelatan EURO 2020. Selain harus membayar untuk paket data / internet, Anda juga perlu berlangganan Paket EURO 2020 pada masing-masih penyedia layanan. Mola TV tidak bisa disaksikan di Parabola TV, tapi hanya bisa melalui Mola Polytron Smart TV dan Mola Polytron Streaming. Pelanggan MNC Vision dapat menyaksikan EURO 2020 di Vision + karena keduanya terbubung secara digital.